Hasil Pertandingan Kualifikasi Euro Spanyol dan Belgia Pesta Gol
Hasil Pertandingan Kualifikasi Euro Spanyol dan Belgia Pesta Gol - Oke Sports
befearlessmarketing.com – Hasil Lengkap Kualifikasi Euro: Spanyol dan Belgia Pesta Gol
Kualifikasi Piala Eropa (Euro) 2024 berlangsung pada Rabu (13/9) dini hari. Berikut hasil lengkap kualifikasi Euro yang dijalani tim-tim elite Eropa seperti timnas Spanyol, timnas Belgia, dan timnas Italia.
Sebanyak sembilan pertandingan dari empat grup berbeda berlangsung pada Selasa (12/9) waktu setempat atau Rabu dini hari waktu Indonesia.
Artikel befearlessmarketing.com merangkum berita sepak bola terkini Hasil Pertandingan Kualifikasi Euro Spanyol dan Belgia Pesta Gol. Simak dibawah iniya:
Hasil Pertandingan Kualifikasi Euro Spanyol dan Belgia Pesta Gol
Dari Grup A terdapat duel Norwegia vs Georgia dan Spanyol vs Siprus. Erling Haaland turut menyumbang gol ketika Norwegia mengalahkan Georgia 2-1. Sementara Spanyol menuai kemenangan dengan skor setengah lusin gol tanpa balas saat menghadapi Siprus.
Kemenangan 6-0 tak membuat Spanyol menempati peringkat pertama Grup A. Skotlandia masih memuncaki Grup A dengan 15 poin, sementara Spanyol di peringkat kedua dengan 9 poin disusul Norwegia yang tertinggal 2 poin dari La Furia Roja.
Dari Grup C, Italia meraih kemenangan kedua pada kualifikasi Piala Eropa 2024. Gli Azzurri menang 2-1 atas Ukraina. Sedangkan Macedonia menghajar Malta 2-0.
Berkat kemenangan itu skuad juara bertahan Euro ada di peringkat kedua Grup C dengan 7 poin, atau tertinggal enam poin dari Inggris.
Poin yang dimiliki Italia sama seperti Ukraina dan Macedonia yang menempati peringkat ketiga dan keempat. Di posisi juru kunci Grup C terdapat Malta.
Klasamen Grup Kualifikasi Euro
Pemimpin klasemen Grup F Belgia mempertahankan posisi di puncak setelah menang 5-0 atas Estonia. Skuad Rode Duivels mengantongi 12 poin atau sama dengan Austria yang menempati peringkat kedua namun kalah selisih gol. Austria mengemas kemenangan 3-1 atas Swedia dalam laga dini hari tadi.
Tiga pertandingan di Grup I yang berlangsung dini hari tadi menghasilkan tiga pemenang. Swiss membekuk Andorra, Israel mengalahkan Belarusia, dan Rumania menggasak Kosovo.
Swiss menempati posisi teratas di klasemen Grup I dengan 14 poin, unggul dua poin atas Rumania dan tiga poin atas Israel.
Hasil Lengkap Kualifikasi Piala Eropa 2024, Rabu (13/9) Dini Hari:
Grup A
Spanyol 6-0 Siprus
Norwegia 2-1 Georgia
Grup C
Italia 2-1 Ukraina
Malta 0-2 Macedonia
Grup F
Belgia 5-0 Estoina
Swedia 1-3 Austria
Grup I
Swiss 3-0 Andorra
Israel 1-0 Belarusia
Rumania 2-0 Kosovo
Sumber: cnnindonesia.com